Selamat Datang di Website Sekolah Alam Al-Karim Lampung

Selasa, 09 Februari 2021

Berkuda, Sarana Siswa SMP Alam Al-Karim Pertajam Sense of Leadership

 Di hari Kamis yang syahdu, 28 Januari 2021, diiringi rintik hujan, siswa-siswi SMP Alam Al-Karim mengikuti pelajaran kegiatan berkuda dan memanah. Kegiatan ini dilaksanakan di PKOR Way Halim. Walaupun suasana mendung dan sedikit gerimis, tidak menyurutkan semangat siswa-siswi untuk melakukan kegiatan tersebut.

Dalam kegiatan tersebut, siswa-siswi dibagi menjadi 2 kelompok, yaitu kelompok akhwat dan kelompok ikhwan. Kelompok akhwat melakukan berkuda, sedangkan kelompok ikhwan melakukan kegiatan memanah. Ketika berkuda dan memanah terlihat antusiasme dari siswa-siswi mengingat kegiatan ini adalah salah satu kegiatan yang ditunggu-tunggu. Disinilah mereka bisa mengekspresikan diri dan tertawa bersama teman-teman mereka.
"Kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan outing yang dilakukan secara berkala. Kegiatan tersebut adalah salah satu pengaplikasian dari Leadership yang bertujuan untuk melatih kepemimpinan dan keberanian siswa-siswi", pungkas Abi Endi, salah satu Fasilitator yang bertindak sebagai penanggung jawab di kegiatan Leadership yang berlangsung di SMP Alam Al-Karim.


Related Posts:

  • Bisnis di Usia Muda, Why Not? Siswa-siswi SMP Alam Al-Karim berkeliling menjajakan barangdagangannya sampai ke warga sekitar sekolah. kegiatan ini termasuk dalam kurikulum yang ada di sekolah Alam Al-Karim yaitu kurikulum bisnis. Tujuannya agar mena… Read More
  • PPDB SEKOLAH ALAM AL-KARIM 2022-2023 Kabar gembira untuk masyarakat yang:👉 Membutuhkan Pendidikan yang ramah anak dan ramah masa depan anak👉 Mencari konsep pendidikan yang tidak hanya berbasis teori namun banyak praktik👉 Mencari pendidikan yang menerima… Read More
  • ALKARIM LEADERSHIP BOOTCAMP Hayooo bagi ayah bunda yang mempunyai anak usia 10 s.d15 tahun yang hampir garing gara-gara daring, saat nya pompa kembali semangat belajar dan jiwa pemimpin mereka melalui program yang sangat seru, aman, penuh adventur… Read More
  • NYANTRI RAMADHAN7 hari hafalan Al Quran 1juzbingung ramadhan kegiatan untuk anak yg aman dan nyamaningin anak selama pandemi tetap bisa hafalan Quran dengan maksimaldibulan suci ramadhan anak bisa beribadah dengan maksimal tanpa dipaksa (mer… Read More
  • Latih Kemandirian Siswa dan Belajar Bersama Maestro Melalui Kegiatan Live In di Desa Harapan Jaya“Saya sangat beruntung, sekalipun lelah karena perjalanan, tetapi saya senang sekali”, ungkap salah satu siswi SMP Alam Al-Karim. Pernyataan tersebut didapati saat menanyakan perihal kegiatan live-in yang baru pertama kali di… Read More